Wakil Wali Kota Buka Pelatihan Kewirausahaan

Wakil Wali Kota Buka Pelatihan Kewirausahaan

Wakil Walikota Pekalongan H. Salahudin, STP menghadiri sekaligus membuka kegiatan pelatihan kerja kewirausahaan membuat kemasan, desain produk, dan pemasaran serta kerajinan/craft kepada warga kelurahan Poncol di Aula Kecamatan Pekalongan Timur, senin (22/07/2024).

Pelatihan kewirausahaan yang bersumber dari anggaran DBHCHT tersebut akan berlangsung selama 2 hari yaitu tanggal 22-23 juli 2024.

Dalam sambutannya, Salahudin mengucapkan terima kasih kepada seluruh peserta pelatihan kewirausahaan yang digelar dari dana bagi hasil cukai hasil tembakau (DBHCHT) yang diadakan oleh Dinperinaker kota Pekalongan.

"Pelatihan yang diadakan ini sangat membantu bagi warga yang ingin berwirausaha sehingga dapat menciptakan lapangan kerja mandiri pada masyarakat dari dana bagi hasil cukai hasil tembakau," ungkapnya.

Salahudin juga menjelaskan bahwa peserta pelatihan kewirausahaan ini juga orang terpilih yang diundang pada pelatihan kewirausahaan karena tidak semua warga berkesempatan ikut serta dalam pelatihan kewirausahaan pada hari ini.

"Semoga ilmu yang didapat bermanfaat dan pelatihan ini bisa menjadikan peserta pengusaha kecil menengah yang dapat membantu dan membuka lapangan kerja di tengah masyarakat yang belum berkesempatan mengikuti pelatihan kewirausahaan pada kesempatan hari ini," jelasnya.

Selanjutnya, Salahudin juga berpesan kepada peserta yang mengikuti pelatihan kewirausahaan setelah bisa berkembang dan sukses agar tidak sombong dalam berkarya serta tetap berbagi keahlian kepada saudara atau teman yang membutuhkan keahlian yang sedang digeluti.

"Selain bermanfaat, semoga pelatihan kewirausahaan ini bisa menjadikan peserta agar selalu mawas diri agar apa yang kita dapat pada pelatihan ini semata bukan untuk kita sendiri tetapi untuk bisa ditularkan juga kepada warga yang belum berkesempatan mengikuti pelatihan kewirausahaan," paparnya.

Selain itu Salahudin juga mengungkapkan bahwa pelatihan kewirausahaan ini dapat membantu warga yang baru saja terkena PHK dari perusahaan untuk berwirausaha melalui ketrampilan yang ada.

Tim Dokumentasi Protokol dan Komunikasi Pimpinan Kota Pekalongan