Ketua TP PKK membuka Sosialisasi Penyediaan Air Bersih dan Pengelolaan Limbah Domestik

Ketua TP PKK membuka Sosialisasi Penyediaan Air Bersih dan Pengelolaan Limbah Domestik

Pengurus Tim Penggerak PKK Kota Pekalongan bekerjasama dengan DPUPR Kota Pekalongan gelar Sosialisasi Penyediaan Air Bersih dan Pengelolaan Limbah Domestik di Kota Pekalongan, Jum'at (16/06/2023) bertempat di Aula Kantor TP PKK Kota Pekalongan. 

Ketua TP PKK Kota Pekalongan, Inggit Soraya, mengatakan bahwa di pekalongan terjadi penurunan permukaan tanah yang sangat luar biasa, sehingga pemenuhan kebutuhan air bersih di masyarakat sangat sulit apalagi saat terjadi banjir rob. "Kota Pekalongan ini kan dalam hal penyediaan air bersih masih mengandalkan pasokan air baku dari Kabupaten Pekalongan dan Kabupaten Batang. Sehingga kita dituntut untuk benar-benar memanfaatkan air bersih dengan baik," Kata Ketua TP PKK yang akrab disapa Mbak Inggit tersebut.

Terkait pengolahan limbah domestik, pihaknya mengimbau kepada masyarakat agar dalam pembuatan septik tank dan sejenisnya untuk benar-benar memperhatikan lingkungan. Sebab septik tank yang dibuat asal-asalan pun akan berdampak pada kesehatan lingkungan sekitarnya hingga bisa menyababkan stunting pada anak-anak.

Ia berharap, adanya sosialisasi tersebut, para kader nantinya bisa menyebarkan informasi-informasi yang diperoleh kepada masyarakat sekitar.

Tim Dokumentasi Protokol dan Komunikasi Pimpinan Kota Pekalongan