Ketua TP PKK Tinjau Dapur Umum dan Lokasi Pengungsian

Ketua TP PKK Tinjau Dapur Umum dan Lokasi Pengungsian
Pekalongan- Ketua Tim Penggerak(TP) PKK Kota Pelalongan, Hj Inggit Soraya S.Sn, meninjau dapur umum yang didirikan DinsosP2KB dan lokasi pengungsian korban Banjir di Masjid Al Karomah Tirto. Selasa, (03/01/2023)
Selain membagikan nasi bungkus bagi para pengungsi, Inggit juga membagikan susu dan snack buat anak-anak. Tak hanya itu, Inggit juga turut menyerahkan bantuan beras di posko dapur umum kelurahan Gamer dan Tirto.
Menurut Inggit, apa yg dilakukanya bersama rombongan PKK Kota Pekalongan tersebut hanya sebagian bantuan kecil bagi para korban banjir di Kota Pekalongan.
“Harapanya bantuan ini bisa bermanfaat dan juga meringankan beban para korban banjir yg sudah berlangsung selama 4 hari ini,” katanya.
Inggit juga berharap agar banjir segera surut dan warga bisa kembali kerumah masing- masing.
Tim Dokumentasi Protokol dan Komunikasi Pimpinan Kota Pekalongan