Dekranasda Pekalongan Apresiasi UKM Binaan yang Olah Kain Perca Batik Jadi Produk Kreatif dan Bernilai

Dekranasda Pekalongan Apresiasi UKM Binaan yang Olah Kain Perca Batik Jadi Produk Kreatif dan Bernilai

Pekalongan, 6 November 2024 – Plh Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kota Pekalongan, Hj. Istiqomah, AMd., Kep., melakukan kegiatan monitoring dan evaluasi (monev) pada Usaha Kecil dan Menengah (UKM) binaan Dekranasda di dua lokasi, yaitu D’Afni Craft and Souvenir dan Maharani Craft. Kunjungan ini dilakukan untuk melihat perkembangan serta tantangan yang dihadapi UKM yang bergerak dalam bidang kerajinan kain perca batik di Kota Pekalongan.

D’Afni Craft and Souvenir dan Maharani Craft merupakan contoh UKM di Kota Pekalongan yang memanfaatkan kain perca batik sebagai bahan utama produk mereka. Kedua tempat ini menghasilkan beragam produk kerajinan seperti tas, bantal, sprei, dan aksesoris rumah tangga yang kreatif dan bernilai tinggi, bahkan memanfaatkan limbah plastik yang dikombinasikan dengan kain perca.

Dalam wawancara, Istiqomah menyampaikan rasa syukur atas kelancaran kegiatan monev ini. "Alhamdulillah, pada monev UKM Dekranasda Kota Pekalongan pagi ini berjalan lancar. Kami belajar banyak mengenai craft, ternyata kreativitas di Kota Pekalongan tidak kalah dengan kota-kota lain. Banyak kain perca dan limbah plastik yang dimanfaatkan menjadi produk bernilai, seperti tas," ungkapnya.

Monev kemudian dilanjutkan ke Maharani Craft, di mana Plh Ketua Dekranasda merasa kagum dengan talenta dan kreativitas para pengrajin. "Alhamdulillah, Maharani Craft memiliki produk yang unik, hasil langsung dari tangan pengrajin, sehingga memberi nilai lebih. Kain perca batik cap dan tulis diolah menjadi berbagai produk seperti bantal, sprei, aksesoris rumah, bahkan gorden," jelasnya.

Istiqomah berharap Kota Pekalongan dapat menjadi rujukan bagi para pembelajar dan pelaku UKM di bidang kerajinan. Dalam kesempatan tersebut, beliau juga menyampaikan pentingnya pemasaran untuk membantu UKM binaan Dekranasda memperluas jangkauan produk mereka. “Mudah-mudahan Dekranasda bisa memfasilitasi promosi lebih lanjut, seperti pemasaran online dan digital marketing," tambahnya.

Tim Dokumentasi Protokol dan Komunikasi Pimpinan Kota Pekalongan